Text
Kue-kue suguhan arisan
Arisan adalah saat istimewa. Saat berkumpul dengan sanak keluarga atau sahabat dan teman karib. Saat menikmati aneka penganan. Camilan yang dipilih bukan hanya bercita rasa enak namun juga tampil menarik. Jika biasanya Anda menghidangkan kudapan yang dibeli, mengapa kali ini Anda tidak menyajikan hasil karya sendiri? Ada banyak kue yang tepat dipilih sebagai sajian arisan. Bahannya mudah didapat, membuatnya praktis dan cepat, rasanya lezat, dan penampilannya cantik. Dengan panduan resep di buku ini, Anda pasti bisa membuat aneka macam kue dan camilan pilihan. Cobalah membuat berbagai hidangan asin menggugah selera seperti American Risoles, Canape Mayo Telur, Lumpia, Roti Jala, Sus Gulung, dan Talam Ketan. Dan coba juga membuat hidangan manis teman minum kopi seperti Bolu Gula Merah, Cake Cokelat Kopi, Dadar Gulung Pandan, Sarang Semut, dan Frozen Brownies. Jangan pula ragu untuk membuat snack ringan seperti Stik Keju, Keripik Keju, Crispy Cheese Bread, dan Choco Cup. Dengan mengikuti panduan resep dan tips-tips dalam buku ini, Anda akan sukses menyajikan hidangan arisan favorit bersama. Ayo buat sendiri hidangan arisan Anda
07135 | 641.865 EMY k | My Library (600) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain