Text
Kerajaan Aceh
Buku yang ditulis Denys Lombard pada awal karirnya ini berfokus pada suatu kerjaan yang berfungsi sebagai “interface” antara dunia Nusantara dan dunia Barat.
Pembahasannya tentang masa ketiga puluh tahun pemerintahan Sultan Iskandar Muda, menggunakan sumber-sumber Melayu setempat (Bustan al-Salatin, Hikayat Aceh, Adat Aceh) di samping sumber-sumber Eropa dan Tionghoa. Dia juga banyak memanfaatkan kesaksian para musafir Eropa yang pernah singgah di Aceh pada masa itu, antara lain Frederik de Houtman, John Davis, dan terutama Augustin de Beaulieu.
Dalam buku ini Denys Lombard membahas semua aspek kehidupan Kerajaan Aceh, baik politik, ekonomi, ketentaraan, maupun budaya, agama, dan filsafat.
Studi Aceh pada waktu itu – maksudnya ketika ditulis, tahun 1963 – didominasi oleh karya agung C. Snouck Hurgronje yang menganggap reputasi zaman gemilang Kerajaan Aceh pada awal abad ke-17 sebagai dongeng belaka. Maka ulasan Lombard membuktikan bahwa zaman pemerintahan Sultan Iskandar Muda benar merupakan masa pembangunan dan kejayaan yang hebat.
00502 | 959.804 LOM k | My Library (959) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain